2012/09/09
Kaki seniman Inggris ciptakan 'crop circle' di atas salju

Simon Beck berhasil menciptakan sebuah maha karya di atas salju pegunungan Alpen di Perancis. Uniknya, hasil karya itu tercipta dari sepasang sepatu yang menempel di kakinya. Penasaran?

Simon, 54, mencetak pola geometris yang sempurna di atas bukit-bukit dan danau beku di sekitar Les Arcs, Perancis. Ia bahkan hanya membutuhkan waktu sekitar 10 jam untuk menyelesaikan satu pola. Sungguh menakjubkan!

Rupanya, semua pola-pola itu terinspirasi dari kuil taman pasir di Kyoto. Simon menekuni hobi ini sejak tahun 2004. Kini, ia telah menciptakan ratusan pola, yang sebagian besar diposting pada halaman Facebooknya.

"Sepertinya, hal ini tak wajar untuk dilakukan," kata Simon, seperti dilansir Odditycentral.com,(6/9).

Hobi tak wajar itu malah menjadi semacam ritual yang bikin ketagihan. Sekarang, Simon memiliki rencana besar untuk tahun 2013, yakni sebuah perjalanan ke Norwegia. Apa rencananya? Simon akan mencetak pola kakinya di atas lanskap salju di Norwegia. Mari kita tunggu aksi selanjutnya!

Sumber: merdeka.com
free counters

About Me

Perkenalkan saya seorang blogger pemula yang ingin berbagi informasi unik aneh dan menarik. Terimakasih sudah berkunjung dan semoga bermanfaat

0 komentar