Data ComScore menunjukkan, jumlah pelanggan Yahoo! mencapai 70%dari jumlah audiens internet di Indonesia yang mengakses internet tiap bulannya.
“Angka ini akan terus tumbuh seiring tumbuhnya pasar internet Indonesia,” kata Country Ambassador and Sales Director Yahoo! Indonesia Roy Arnold Simangunsong, di Jakarta, Rabu (29/2).
Tak hanya itu, Roy mengungkap, data ComScore ini juga mengungkapkan, produk Yahoo! seperti Yahoo! Mail, Yahoo! Messanger, Yahoo! News, Yahoo! OMG dan Flickr merupakan kategori yang kuat di kelasnya.
Di sisi lain, Koprol yang diakusisi sejak 2009 lalu telah tumbuh dua kali lipat. Pengguna awal situs itu hanya berjumlah 75 ribu dan kini telah menjadi 1,5 juta pengguna per 2011.
Adanya pesaing seperti Google, Roy mengatakan,“Yahoo terus melihat perkembangan potensi bisnis internet dan melihat hal-hal yang relevan dengan audien. Inovasi konten akan terus dilakukan.” [mor]
Sumber : inilah.com
0 komentar